Senin, 29 April 2013

Menjadi Seorang Vegetarian


Menjadi vegetarian banyak dilakukan oleh sebagian orang. Alasannya pun bermacam-macam, salah satunya untuk menjalani hidup yang lebih sehat. Perubahan menjadi seorang vegetarian, tidak semudah membalik telapak tangan. Namun secara perlahan, apabila kita sudah mempunyai niat yang kuat, niscaya akan menjadi lebih mudah.

Ada tiga jenis vegetarian, yaitu

  • vegetarian murni (penganut vegetarian jenis ini tidak mengonsumsi protein atau lauk yang berasal dari hewan)
  • lacto vegetarian (masih mengonsumsi susu, sebab susu mereka anggap bukan daging)
  • lacto-ovo vegetarian (masih mengonsumsi susu dan telur, hanya tidak mengonsumsi daging berwarna merah).
Langkah pertama yang dilakukan untuk memulai menjadi vegetarian, ketahui kondisi tubuh. Bila kita tidak yakin dengan kondisi tubuh kita endiri, awali dahulu menjadi locto-ovo vegetarian. Langkah ini dapat ditempuh beberapa saat dalam hitungan bulan atau tahun sampai kita benar-benar siap menjadi seorang vegetarian murni.

Langkah berikutnya adalah tetap mengatur pola makan dengan gizi yang seimbang. Untuk itu, kita perlu mencari bahan-bahan referensi di toko buku dan internet atau menghubungi ahli gizi agar semua kebutuhan tubuh dapat tercukupi dengan baik. Pola makan yang seimbang adalah makanan yang mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral.

Hentikan semua kebiasaan buruk seperti minum minuman berakohol dan merokok. Hal ini karena semua usaha untuk menjadi sehat akan sia-sia jika kita tetap melakukan kebiasaan buruk ini. Begitu juga dengan waktu tidur, usahakan untuk tidur secara teratur enam sampai delapan jam sehari untuk menjaga metabolisme tubuh.

Jangan lupa tetap melakukan olahraga secara rutin untuk menjaga kebugaran dan stamina tubuh. Tidak perlu olahraga berat, cukup olahraga sederhana seperti joging atau renang.